Latest News

Manfaat Minum Kopi Untuk Kesehatan


Benarkah minum kopi itu ada manfaatnya ? bukankah selama ini seringkali banyak orang yang tidak terbiasa mengkonsumsi kopi karena mereka beranggapan minum kopi itu tidak ada manfaatnya. Ternyata itu merupakan anggapan yang keliru, karena sebenarnya apabila kopi di konsumsi atau diminum dengan takaran yang pas setiap harinya, memiliki manfaat yang baik.

Menurunkan Resiko Kanker: Selama ini wanita seringkali dihinggapi rasa takut terkena kanker payudara. Untuk wanita apabila mengkonsumsi kopi 4 cangkir kopi sehari akan menurunkan resiko kanker payudara sampai dengan 38 persen. Hasil ini dari sebuah studi yang dipublikasikan oleh The Journal Of Nutrition. Kopi melepaskan phytoestrogen dan flavonoid yang dapat menahan pertumbuhan tumor. Namun konsumsi kurang dari 4 cangkir tidak akan mendapatkan manfaat ini.

Riset secara konsisten menunjukkan bahwa kopi mengurangi risiko kanker hati, kanker payudara dan kanker usus besar.

Penyakit jantung dan stroke. Konsumsi kopi tidak meningkatkan risiko jantung dan stroke.  Sebaliknya, kopi justru sedikit mengurangi risiko stoke. Sebuah studi yang dilakukan atas lebih dari 83.000 wanita berusia lebih dari 24 tahun menunjukkan mereka yang minum 2-3 cangkir kopi sehari, bermanfaat kepada resiko terkena stroke 20 persen lebih rendah dibandingkan mereka yang tidak minum kopi. 

Diabetes: Dua puluh studi yang dilakukan di seluruh dunia menunjukkan bahwa kopi mengurangi risiko diabetes tipe 2 hingga 50 persen. Para peneliti menduga penyebabnya adalah asam klorogenik di dalam kopi berperan memperlambat penyerapan gula dalam pencernaan. Asam klorogenik juga merangsang pembentukan GLP-1, zat kimia yang meningkatkan insulin (hormon yang mengatur penyerapan gula ke dalam sel-sel). Zat lain dalam kopi yaitu trigonelin (pro vitamin B3) juga diduga membantu memperlambat penyerapan glukosa.

Mencegah Penyakit Saraf: Minum kopi secara teratur juga dapat membantu mengurangi risiko demensia dan Alzheimer, sama halnya seperti Parkinson. Antioksidan yang terkandung di dalam kopi menangkal kerusakan sel otak dan membantu jaringan saraf untuk bekerja lebih maksimal sehingga otak bekerja lebih baik.

Mencegah Batu Empedu: Batu empedu tumbuh ketika lendir di dalam kantong empedu merangkap kristal-kristal kolesterol. Xanthine, yang ditemukan di dalam kafein, akan mengurangi lendir dan risiko penyimpanannya. Minum 2-4 cangkir kopi setiap hari akan membantu proses ini.

Melindungi Gigi: Kopi yang mengandung kafein memiliki kemampuan antibakteri dan antilengket, sehingga dapat menjaga bakteri penyebab lubang menggerogoti lapisan gigi.

Mencegah Kanker Mulut: Minum kopi secangkir setiap hari terbukti dapat mencegah risiko kanker mulut. Senyawa yang ditemukan di dalam kopi juga dapat membatasi pertumbuhan sel kanker dan kerusakan DNA.

Bagaimana bila kopi dikonsumsi secara berlebihan ?. Segala sesuatu yang dapat dikonsumsi oleh manusia pasti ada manfaat positifnya serta efek negatifnya. Sama seperti kopi, bila dikonsumsi secara berlebihan maka, Kafein sebagai kandungan utama kopi bersifat stimulan yang mencandu. Kafein mempengaruhi sistem kardiovaskuler seperti peningkatan detak jantung dan tekanan darah. Dampak negatif itu muncul bila Anda mengkonsumsinya secara berlebihan. 

Mungkin bagi sebagian orang yang telah terbiasa mengkonsumsi kopi setiap hari, bila minum 2-4 cangkir kopi sehari tidak merasakan dampak negatifnya. Tetapi bila dikonsumsi secara berlebihan maka bisa membuat, jantung berdebar-debar, sulit tidur, kepala pusing dan gangguan lainnya.

0 Response to "Manfaat Minum Kopi Untuk Kesehatan"